History of Anotatif - Anotatif
News Update
Loading...

History of Anotatif

Logo Blog Anotatif

Awal mula kisah dari Anotatif


Pada awal dibentuk pada tahun 2016, blog ini punya nama Tulisan Gigen di mana memiliki tujuan untuk membagikan hal-hal yang aku sampaikan melalui tulisan. Terutama tulisan fiksi yaitu cerpen. Hanya saja seiring berjalannya waktu, aku mulai menulis artikel review aplikasi seperti Bloggeroid. Saat itu aku ingin berbagi cerita saja jika main blog lewat HP itu juga bisa.

Nah, karena yang membaca lumayan banyak, aku pun mulai me-review aplikasi lagi. Semangat itu terus menggebu, ketika aku menang lomba menulis Asian Games 2018 (ya, walau hanya sebagai pemenang hiburan). Namun, aku tetap senang. Sayangnya, artikel di blog ini tak sengaja kuhapus. Padahal dulu hanya ingin ganti foto saja, tapi karena main blog pakai Bloggeroid, malah terhapus permanen.

Aku hanya punya foto ini saja sebagai bukti.

Pemenang hiburan lomba blog Asian Games 2018

Setelah itu aku mulai berpikir untuk membuat blog ini memiliki kesan sedikit profesional. Sehingga mulai mencari nama yang baru. Yap, nama baru dari blog ini adalah Anotatif.

Alasan memilih nama Anotatif sebagai nama baru blog


Anotatif merupakan singkatan atau akronim dari "another alternatif". Pemilihan nama ini karena aku ingin blog ini berfokus pada tips alternatif kehidupan. Misalnya jika kamu tidak punya laptop untuk menulis, masih ada smartphone yang menjadi alternatifnya.

Selain itu, juga karena ingin membuat blog ini dapat membahas beragam masalah. Tak hanya berfokus pada masalah menulis dan dunia fiksi. Sehingga bisa membuat blog Anotatif menjadi lebih bermanfaat lagi. Sebab, blog pribadi ini, kini membagikan informasi mengenai review aplikasi, gawai, game, DIY, hobi, dan alternatif lain yang membuat hidup lebih mudah.

Jadi, dengan nama Anotatif, aku sangat berharap blog ini bisa menjadi tempat mencari informasi life hack. Terutama informasi alternatif kehidupan yang bisa dipermudah dengan adanya dunia digital.

Hal ini karena aku merasa ada banyak hal yang bisa dilakukan secara digital. Tak hanya tentang game dan video hiburan semata. Bisa untuk mempermudah hidup juga, tentunya bukan dengan pinjol, ya.

Melainkan memanfaatkan teknologi digital untuk mempermudah kegiatan seperti belajar dan mencari bahan bacaan. Misalnya saja kursus dengan menggunakan aplikasi e-course. Pun memanfaatkan perpustakaan online untuk membaca buku secara gratis.

Kapan Tulisan Gigen berganti ke Anotatif?


Meski sudah memikirkan untuk mengganti nama blog Tulisan Gigen sejak lama. Niat itu baru terlaksana pada bulan Maret 2022. Ini karena aku mengganti domain gratisan Blogspot ke TLD. Supaya lebih profesional.

Awalnya aku takut kalau pengunjung blog ini akan berkurang. Terlebih aku mengganti nama dengan arti yang sangat berbeda. Ketakutan itu pun terjadi. Sekitar 3 bulan pertama blog ini sepi pengunjung. Namun, setelah beberapa waktu, blog ini pun mulai ramai pengunjung.

Bahkan setelah berjuang hampir lima bulan untuk mendapatkan trafik 250 sehari, akhirnya adsense di blog ini juga berhasil kembali. Ternyata mengganti domain seperti mengulang dari awal sebuah perjuangan ngeblog.

Akhir kata dari kisah singkat Anotatif


Begitulah sedikit kisah dari blog Anotatif. Di mana awal mulanya hanya blog untuk tulisan cerpen, berubah menjadi blog yang membahas tips seputar alternatif digital dan kehidupan.

Dengan adanya blog ini, aku berharap kamu bisa menemukan solusi dari apa pun yang membuat pekerjaan, tugas, atau kehidupan sulit. Sehingga Anotatif bisa benar-benar menjadi blog yang membagikan another alternatif..

Terima kasih sudah mau mengunjungi blog ini. Semoga mendapatkan apa yang kamu cari!
Give us your opinion